Lonceng Cinta Episode 43 PART 2 (Tayang Senin, 17 Oktober 2016)
Indu menghampiri Pragya dan mengatakan bahwa semua berakhir dengan baik dan tak ada seorang pun yang dapat mengambil Abhi dari sisinya. Setelah itu Indu menghampiri Sarla dan meminta maaf dengan menangkupkan tangannya. Dia meminta maaf untuk semua masalah yang di buat oleh keluarganya. Sarla pun menangis melihatnya dan memeluk Bulbul.
Mittali dan Tanu berada di kamar dan membahas nasib mereka selanjutnya. Sementara Aaliya masih marah pada Pragya dengan berteriak akan menghancurkan kehidupan Pragya dan mengusirnya keluar dari kehidupannya. Aaliya mengungkapkan kekesalannya dengan membanting barang2nya. Abhi mendekatinya dan menenangkannya. Abhi meminta Aaliya mendengarkan ucapannya yang menyadarkan jika Purab bukan miliknya lagi dan masih banyak lelaki yang baik yang akan menikahinya. Abhi memegang tangan Aaliya dan melepaskannya saat mendengar apa yang Aaliya ucapkan kemudian. Aaliya berkata bahwa siapapun yang menghalangi diantara dirinya dan Purab maka dia tidak akan mengampuni orang tersebut. Abhi pun menangis dan mengucapkan terima kasih karena telah memberitahunya seberapa penting dirinya dan Daadi dimata
Aaliya. Abhi jga berkata bahwa kini Aaliya telah dewasa dan bisa memutuskan kehidupannya sendiri.
Abhi
lalu beranjak pergi dari hadapan Aaliya dan saat Abhi membuka pintu,
Aaliya pun berlari memeluknya dan meminta maaf. Aaliya mengatakan bahwa
dirinya tidak bisa hidup tanpa Abhi dan Purab. Lalu Aaliya berjanji pada
Abhi jika dia bisa membuatnya menikah dengan Purab maka dirinya tidak
akan pernah membuat masalah lagi dengan Pragya ataupun adiknya. Tapi
Aabhi melepas pegangan tangan Pragya dan keluar kamar tanpa memberi
jawaban. Aaliya pun membanting pintunya dan kembali menangis.
Aakash
masuk ke kamar Rachna dan melihat perawat sedang membereskan tempat
tidur pasien. Aakash pun menanyakan keberadaan Rachna pada perawat.
Perawat berkata jika Rachna sudah pergi beberapa waktu yang lalu.
Abhi
turun dan mengatakan sesuatu pada Indu lalu Indu menggiringnya ke
hadapan Sarla. Abhi pun meminta maaf pada Sarla karena telah
mengganggunya. Dengan menangis Sarla berbicara dengan Abhi bahwa Abhi
telah dianggap sebagai anak, Sarla juga meminta maaf telah menampar Abhi
dan mereka pun saling berbicara. Mereka lalu berpelukan. Indu juga
meminta Abhi meminta maaf pada Pragya.
Abhi pun berjalan mendekati
Pragya lalu bersiul. Bulbul yang sedang menemani Pragya pun paham dengan
arti siulan Abhi dan langsung bergegas pergi. Abhi kembali menyapanya
dengan sebutan “mata empat”, lalu saat Abhi akan membuka suara untuk
meminta maaf, Pragya tiba2 saja langsung memeluknya sambil menangis.
Abhi pun balas memeluk Pragya. Pragya tersadar dan merasa malu lalu
beranjak pergi ke kamar. Semua tersenyum menatap Pragya.
Pragya
berlari ke kamar dan mengingat saat Abhi membakar surat cerainya, Pragya
pun menangis , lalu dia berjalan ke jendela dan melihat bulan, dia
melihat wajah Abhi yang sedang mengucap maaf terlihat pada bulan
tersebut. Pragya lalu menatap bunga2nya, Bulbul masuk ke kamar dan
menggodanya. Pragya pun tersipu malu. Mereka berdua lalu mengobrol.
Bulbul kemudian melihat tangan Pragya yang tergenggam lalu Bulbul
membuka genggaman tangan Pragya yang ternyata menggenggam
mangalsutranya. Bulbul lalu membawa Pragya keluar kamar.
Rachna
berada dalam taksi dan dalam perjalanan menuju rumah Abhi, kemudian
Rachna menelpon Suresh. Suresh berkata bahwa pernikahannya tidak terjadi
dan meminta Rachna kembali ke rumah. Usai menutup telepon, Abhi menemui
Suresh dan kembali meminta maaf. Suresh lalu berkata jika Abhi
mempercayai Pragya mengapa dia membuat semua drama ini. Suresh
mengatakan jika Abhi seorang psycho(seseorang dengan gaya berpikir
extrim/diluar rata2) dan membutuhkan perawatan. Abhi hanya terdiam
mendengarkan ucapan Suresh. Setelah itu Suresh beranjak pergi dan
berganti Purab yang menemui Abhi dan memeluknya. Purab lalu
berterimakasih pada Abhi karena telah menyelamatkan Pragya tapi Abhi
teringat ucapan Aaliya.
BANTU LIKE YA GAES AGAR TERUS UPDATE SINOPSIS
( Ingin Baca Sinopsis ANANDHI Terupdate, semua hal tentang Thapki gabung di FP Ini)